Pendapat seni dalam industri kreatif

Filsafat Seni


Nama : Auraniza Az Zahra 

Kelas : R3L 

NPM : 202146500945 

Dosen : Angga Kusuma Dawami, M. Sn. 


Seni dalam Industri Kreatif


Seni telah berkembang pesat kepada bidang perindustrian. Industri kreatif berbasis bahasa dan seni dapat dilahirkan dari produk atau barang yang kemudian disebut karya yang sudah ada baik dalam bentuk tulisan, suara/rekaman, gambar, maupun video. Penciptaan adalah sebuah proses cipta dengan berbagai metode dan teknik perencanaannya untuk bisa menghasilkan sebuah karya cipta yang bernilai sehingga penciptaan suatu karya dapat dikatakan sebagai proses kreatif yang dapat menunjang kebutuhan awal industri kreatif. Misalkan, pada penciptaan suatu karya berupa tulisan (bahasa) seperti sastra yaitu mengandung proses kreatif sebagai proses menulis. Seperti diketahui proses menulis meliputi semua bidang penulisan, yang berarti secara langsung menggunakan tulisan, meliputi karya sastra dan ilmu pengetahuan, serta fiksi dan fakta.

 

Contoh Seni dalam bidang perindustrian

1. Arsitektur

    Arsitektur merupakan salah satu jenis industri kreatif yang berkaitan dengan perancangan dan desain konstruksi bangunan. Bidang industri kreatif dalam jenis arsitektur juga menghasilkan produk berupa bangunan dan property yang dapat bernilai tinggi.

2. Periklanan 

    Periklanan merupakan salah satu jenis industri kreatif yang di dalamnya terdapat banyak sumber daya manusia berupa muda-mudi kreatif. Industri periklanan juga memiliki peranan besar untuk membantu perekonomian bangsa karena sifatnya mempromosikan suatu produk dan jasa kepada khalayak luas.

3. Film, Fotografi, atau Video 

    Jenis industri kreatif dalam bidang film, fotografi, dan video merupakan salah satu sektor yang berpotensi besar dalam pertumbuhan ekonomi nasional. Bidang ini termasuk ke dalam kategori industri kreatif karena proses dalam produksi film atau fotografi maupun video berawal dari mengumpulkan ide-ide dan kreativitas awal.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengalaman Estetis saat Observasi Seni

Fisafat Seni